KompasOtomotif — Keluhan tentang desain aneh
"hidung" F1 yang dianggap mengurangi estetika tidak hanya dilontarkan
pengemudi dan penggemar, tetapi juga para desainer. Regulasi baru FIA
pada musim 2014 membuat ahli rancang "terpaksa" lebih mengutamakan
fungsi ketimbang penampilan. Namun, lembaga penyelenggara kompetisi F1
tersebut mengatakan akan "melunak" pada musim 2015.
FIA sendiri meragukan dampak signifikan solusi desain ini
terhadap keamanan. Dikatakan, tim telah mengikuti ketentuan, tetapi
sedikit menggeser semangat F1. "Sebagai pembuat peraturan, kami tidak
dapat menentukan bagaimana 'hidung' yang seharusnya terlihat bagus dalam
hal estetika. Yang kami perhatikan, apakah mereka memenuhi tujuan di
balik seluruh keputusan ini," ujar Charlie Whiting, FIA Technical Chief, kepada Auto Motor und Sport, Rabu (12/2/2014).
Whiting telah meloloskan semua desain mobil untuk 2014, termasuk gaya "garpu" milik Lotus dan "hidung" ganda pada Caterham.
"Asalkan tidak berbahaya, kita harus terima tampang mobil mereka. Kami
berusaha memberikan yang terbaik, tapi tetap saja kami bukan desainer.
Tim ingin agar udara bisa bebas masuk ke bawah mobil," ungkap Whiting.
Namun di antara semua itu, FIA sedikit "gerah" dengan cara tim
memanipulasi struktur untuk memenuhi unsur keamanan uji tabrak, dan juga
soal peraturan "hidung" yang harus pendek. Jadi, pada musim depan,
Whiting mengubah peraturan dengan menetapkan bahwa desain "hidung" harus
simetris. Aturan itu juga berlaku pada rating deformasi mobil saat uji
tabrak.
"Peraturan baru ini akan mencegah penggantian radikal 'hidung' menjadi lebih lebar, atau menjadi sangat kurus," tutup Whiting. (Sumber kompas.com)

Tidak ada komentar:
Posting Komentar